CPNS Departemen Keuangan Lowongan Depkeu Mei 2010



Share
Lowongan CPNS Departemen Keuangan (Depkeu) Mei 2010Lowongan CPNS Departemen Keuangan (Depkeu) Mei 2010, Kementerian Keuangan RI membuka pendaftaran penerimaan calon pegawai negeri sipil tingkat sarjana dan pascasarjana di lingkungan Kementerian Keuangan tahun anggaran 2010. Pendaftaran mulai 10 Mei hingga 16 Mei 2010.

Kualifikasi pendidikan sarjana yang dibutuhkan antara lain adalah Manajemen, Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan, Akuntansi, Komputer Akuntansi, Teknik Pertambangan, Teknik Kimia, Teknik Sipil, Teknik Mesin, Teknik Elektro, Teknik Industri, Ilmu Komputer, Informatika, Teknologi Pendidikan, Matematika, Statistik, Teknik Arsitektur, Desain Komunikasi Visual, Psikologi, Hukum, Administrasi, Komunikasi, Perpustakaan, Sejarah, Pendidikan Akuntansi, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Matematika, Pendidikan Bahasa Indonesia, dan Sastra (Inggris, China, Jepang, Arab, dan Indonesia).

Khusus kualifikasi pendidikan pascasarjana, sumber daya yang dibutuhkan adalah pendaftar yang berlatar belakang bidang studi Psikologi, Manajemen, Teknik Informatika, Akuntansi, Ilmu Hukum, dan Aktuaria.

Sebagai syarat utamanya, usia pendaftar pada 10 Mei 2010 tidak lebih dari 27 tahun (S-1) atau lahir 10 Mei 1983 dan setelahnya. Sementara itu, pendaftar dari tingkat S-2 minimal lahir pada 10 Mei 1980 dan setelahnya.

Syarat utama lainnya, pelamar juga harus memiliki IPK minimal 3,00 (skala 4) atau 3,75 (skala 5) untuk lulusan sarjana (S-1). Khusus lulusan S-2, syarat minimal IPK 3,25 (skala 4) atau 4,06 (skala 5).

Bagi yang tertarik, pendaftaran sudah dilaksanakan secara online melalui laman ppcpns.depkeu.go.id/pengumuman_reg.asp. Pendaftaran sudah dibuka sejak kemarin, Senin (10/5/2010), dan akan ditutup pekan depan, tepatnya pada Minggu (16/5/2010).

Pelamar yang telah melakukan pendaftaran online dapat mengunduh formulir pendaftaran online, surat pernyataan, dan tanda bukti pendaftaran. Setelah itu pelamar wajib mengirimkan berkas formulir pendaftaran dan seluruh lampirannya kepada panitia pusat penyaringan CPNS Kemenkeu paling lambat 29 Mei 2010.

Syarat dan formulir pendaftaran bisa dilihat di sini.

0 Komentar:

KLIK UNTUK MENAMPILKAN SEMUA KOMENTAR


Post a Comment

Silahkan Komentar Nye-Pam terpaksa saya Hapus.

Blogging Tip Blogs - Blog Catalog Blog Directory My Zimbio My Ping in TotalPing.com ping.sg - the community meta blog for singapore bloggers
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...