Ayat-Ayat Allah Swt dan Gempa Sumatera



Share
Ayat Ayat AllahGempa dan Ayat-Ayat Allah Swt

Cobaan atau musibah yang terjadi walaupun hanya menginjak duri bisa berarti sebagai jalan meningkatkan kualitas diri kita sebagai manusia dalam menjalani perjalanan singkat di muka bumi ini, atau ada dosa yang mau dibersihkan dengan musibah dan cobaan yang kita alami.

Segala sesuatu kejadian di muka bumi merupakan ketetapan Allah Swt. Demikian pula dengan musibah bernama gempa bumi.

Hanya berselang sehari setelah kejadian, beredar kabar—di antaranya lewat pesan singkat / SMS — yang mengkaitkan waktu terjadinya musibah tiba gempa itu dengan surat dan ayat yang ada di dalam kitab suci Al-Qur’an.
Gempa di Padang jam 17.16, gempa susulan 17.58, esoknya gempa di Jambi jam 8.52. Coba lihat Al-Qur’an!” demikian bunyi pesan singkat yang beredar. Siapa pun yang membuka Al-Qur’an dengan tuntunan pesan singkat tersebut akan merasa kecil di hadapan Allah Swt.

untuk kita renungkan ebiet g ade.mp3

Demikian ayat-ayat Allah Swt tersebut:

17.16 (QS. Al Israa’ ayat 16): “Dan jika Kami hendak membinasakan suatu negeri, maka Kami perintahkan kepada orang-orang yang hidup mewah di negeri itu (supaya mentaati Allah) tetapi mereka melakukan kedurhakaan dalam negeri itu, maka sudah sepantasnya berlaku terhadapnya perkataan (ketentuan Kami), kemudian Kami hancurkan negeri itu sehancur-hancurnya.”

17.58 (QS. Al Israa’ ayat 58): “Tak ada suatu negeri pun (yang durhaka penduduknya), melainkan Kami membinasakannya sebelum hari kiamat atau Kami azab (penduduknya) dengan azab yang sangat keras. Yang demikian itu telah tertulis di dalam kitab (Lauh Mahfuz).”

8.52 (QS. Al Anfaal: 52): (Keadaan mereka) serupa dengan keadaan Fir’aun dan pengikut-pengikutnya serta orang-orang sebelumnya. Mereka mengingkari ayat-ayat Allah, maka Allah menyiksa mereka disebabkan disebabkan dosa-dosanya. Sesungguhnya Allah Maha Kuat lagi Amat Keras siksaan-Nya.”

Tiga ayat Allah Swt di atas, yang ditunjukkan tepat dalam waktu kejadian tiga gempa kemarin di Sumatera, berbicara mengenai azab Allah berupa kehancuran dan kematian, dan kaitannya dengan hidup bermewah-mewah dan kedurhakaan, dan juga dengan keadaan Fir’aun dan pengikut-pengikutnya. Ini tentu sangat menarik.

Dengan adanya berbagai “kebetulan” yang Allah Swt sampaikan dalam musibah gempa kemarin ini, Allah Swt jelas hendak mengingatkan kita semua. Apakah semua “kebetulan” itu sekadar sebuah “kebetulan” semata tanpa pesan yang berarti ?

Apakah pesan Allah Swt itu akan mengubah kita semua agar lebih taat pada perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya ?


Atau malah kita semua sama sekali tidak perduli, bahkan menertawakan semua pesan ini sebagaimana dahulu kaum kafir Quraiys menertawakan dakwah Rasulullah Saw ? Semua berpulang kepada diri kita masing-masing. Wallahu’alam bishawab.

source : eramuslim

9 Komentar:

KLIK UNTUK MENAMPILKAN SEMUA KOMENTAR


Ridwanox said...

Y ALLAH jangan engkau berikan cobaan sebesar ini lgi :((

Mengembalikan Jati Diri Bangsa said...

Subhanallah, Ya Allah Jangan Engkau beri cobaan di luar kemampuan manusia. Amiinn

Mau dong Admin di kasih Ungkapan Sayang untuk Sahabat SEO

tanks

Wasallam

Bali

Lifetheteen said...

Semoga keluarga yang ditimpa musibah dapt bersabar
maha benar Allah dengan segala firmannya

siapih said...

Sholatlah kamu sebelum disolatkan..

kalau sudah begini apa dayanya kita semua.. dan janganlah engkau hancurkan lagi ya ALLAH.

ridone said...

innalillahi wainna ilaihi rojiun... smua kembali pada Allah.. turut berduka smoga diberi kekuatan iman islam.. (mhn ijin kopi paste di blog kami)

Belajar Ngeblog said...

Semoga Bangsa ini mendapatkan cobaan yang sesuai kemapuannya dan segera introspeksi diri

Anonymous said...

saatnya intropeksi diri

Walimatus Safar Calon Haji Yang Unik said...

Benar atau ada kaitan atau tidak yang penting kita termasuk para petinggi negeri memang harus instrospeksi diri..

dea said...

allahu akbar,,,maha benar Allah dengan segala firman-Nya....
mnta izn bwt di copy paste ya...

Post a Comment

Silahkan Komentar Nye-Pam terpaksa saya Hapus.

Blogging Tip Blogs - Blog Catalog Blog Directory My Zimbio My Ping in TotalPing.com ping.sg - the community meta blog for singapore bloggers
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...