Info Mudik Lebaran dan Peta Jalur Mudik



Share
Peta Jalur Mudik dan Situasi arus mudik terkini yang akan dilalui beserta informasi lebih detail dan lengkap tentang jalan dan kota ybs, bisa dilihat di Info Mudik 2010. (disini anda akan mendapatkan banyak informasi dari Info Mudik Lebaran dan Peta Jalur Mudik 2010, Situasi jalur terkini, Berita mudik terkini, Info Kota, Peta Kepadatan dan Peta Kerawanan)

Info Jalur Mudik Idul Fitri 1 H Jalur Selatan Jateng ataupun Info Mudik Lebaran Jalur Pantura 2010 bahkan Situasi Jalur Terkini bisa diketahui hanya dengan duduk di depan layar komputer milik anda.

Berhubung posisi saat ini sedang tiarap di Kota Kelahiran dan tidak akan mudik kemana-mana, jadi hanya berbagi dengan sahabat semua tentang Informasi Jalur Mudik 2010 dan situasi jalur mudik terkini yang cukup lengkap. Baik Jalur Mudik Jawa-Bali, Sumatera, Jalur Selatan ataupun Utara yang bisa anda pelajari dulu sebelum Mudik Lebaran 2010.


Situasi Jalur Mudik Terkini

Seperti biasa saya mengutip berita yang berhubungan dengan Info Jalur Mudik 2010.

Jalur Selatan Jateng Siap Dilalui Arus Mudik

Dinas Bina Marga memastikan jalur selatan Jawa Tengah siap dilalui arus mudik Lebaran 2010 mendatang, karena sejumlah perbaikan pada jalan nasional yang menghubungkan Jawa Barat dan Yogyakarta tersebut hampir selesai.

"Kami pastikan perbaikan jalur selatan Jateng khususnya yang melintas di Kabupaten Cilacap dan Banyumas, dapat selesai pada H-7 Lebaran," kata Kepala Balai Pelaksana Teknis Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Tengah Wilayah Cilacap, Priyono di Cilacap, Senin.

Menurut dia, pelebaran dan peninggian badan jalan pada ruas jalan nasional Karangpucung-Cimanggu (Kabupaten Cilacap) sepanjang 12 kilometer sudah hampir selesai.

Sementara untuk ruas Majenang (Kabupaten Cilacap) hingga batas Jawa Tengah dan Jawa Barat, kata dia, hanya dilakukan penambalan terhadap lubang dan aspal yang mengelupas.

Disinggung mengenai kondisi jalan yang bergelombang dan amblas beberapa sentimeter, dia mengatakan, Bina Marga akan berupaya meratakannya demi kenyamanan pengguna jalan.

Dari pantauan pada ruas jalur selatan khususnya ruas Rawalo (Kabupaten Banyumas) hingga batas Jateng dan Jabar, sejumlah lubang akibat aspal yang mengelupas dan retakan pada aspal banyak di ruas jalan nasional tersebut.

Lubang dan retakan tersebut dapat ditemui pada ruas Rawalo-Wangon (Banyumas), Lumbir (Banyumas)-Karangpucung (Cilacap), Cibodas Cimanggu-Majenang, dan Desa Pahonjean Majenang-batas provinsi.

Bahkan pada ruas Lumbir-Karangpucung dan Desa Pahonjean Majenang-batas provinsi, banyak ditemui jalan bergelombang maupun amblas dengan kedalaman beberapa sentimeter.

Sementara untuk peningkatan dan pelebaran jalan Karangpucung-Cimanggu, hingga Senin (31/8) telah mencapai sekitar SPBU Cimanggu atau kawasan Ayam Jaya, dan diperkirakan dalam beberapa hari ke depan dapat diselesaikan karena masih menyisakan sekitar satu kilometer lagi.

7 Komentar:

KLIK UNTUK MENAMPILKAN SEMUA KOMENTAR


emerzet615 said...

..ahh..hanya dengan info mudik yang juga udah sering ditayangan banyak stasiun tipi swasta membuat ane ngerasa pulang mudik beneran..kapan ya bisa pulang mudik pas lebaran...coz dah 13 taon ane blom pernah mudik pas lebaran..thanks info menarik nya..

antonfkip said...

makasih bang sundulannya, sangat membantu, saia aga over neh jadi dilempar dikit ma google hihiihih.....

Mencari Blogpreneur Sejati said...

Saya mau mudik nih kang ke garut, tapi gak ada tujuan, mau nampung kang? heuheuheu mau ikut tiarap di garut ah :) baydewey jalur ngamplang lancar? xixi

Sopir Angkot said...

Iya bro, 4 digit. Tapi masih dalam rupiah :((
Anyway thanks buat senggolanya :D

Anonymous said...

Info jalur tol mudik lebaran 2009: www.jasamarga-tic.com atau cctv.jasamarga.com
Semoga membantu :)

tipstipz said...

wah.. jadi pengen mudik :((

tiket pesawat murah said...

sering-sering ada info berguna kayak gini sangat membantu untuk menghindari jalan utama yang biasanya macet.

Post a Comment

Silahkan Komentar Nye-Pam terpaksa saya Hapus.

Blogging Tip Blogs - Blog Catalog Blog Directory My Zimbio My Ping in TotalPing.com ping.sg - the community meta blog for singapore bloggers
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...