Ruby Alamsyah didukung YLKI



Share
YLKI: Peragaan Pembobolan ATM Justru Bantu Konsumen, Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) menilai peragaan pembobolan rekening (skimming) seperti yang dilakukan ahli forensik digital Ruby Alamsyah di satu sisi memang dapat 'memancing' pelaku kejahatan untuk meniru. Namun di sisi lain peragaan tersebut dapat membantu masyarakat lebih waspada.


"Relatif, dilihat dari sudut padang mana dulu. Ada konsumen yang tidak merasa nyaman dengan peragaan tersebut, karena khawatir jika orang-orang jahat akan meniru tindakan tersebut. Namun, ada juga konsumen yang justru ingin tahu seperti apa praktik pembobolan tersebut terjadi," ujar Huzna Gustiana, ketua YLKI kepada detikINET, Senin (25/1/2010).

"Dengan adanya peragaan tersebut, ada konsumen yang merasa kebutuhannya akan informasi soal pembobolan bank terpenuhi. Konsumen bisa lebih aware terhadap potensi-potensi kejahatan. Misal jadi tahu di mana kamera pengintai diletakkan, jadi konsumen bisa lebih waspada," tambah Huzna.

Menurut Huzna, perilaku imitasi, meniru praktik pembobolan rekning bisa dilakukan jika memang didukung teknologi.

"Di sini, justru yang lebih berkepentingan (mengetahui cara-cara pembobolan) adalah pihak bank. Mereka harus selangkah lebih maju, melihat peluang-peluang kejahatan yang mungkin terjadi di masa yang akan datang, sehingga dapat mengantisipasinya," pungkas Huzna.

(source : detiknet)


1 Komentar:

KLIK UNTUK MENAMPILKAN SEMUA KOMENTAR


Anthony Harman said...

Ada kemungkinan ditiru loh. Bahkan saya pikir, tindakan kriminal yang ada sering meniru apa yang udah ditampilkan di film2

Post a Comment

Silahkan Komentar Nye-Pam terpaksa saya Hapus.

Blogging Tip Blogs - Blog Catalog Blog Directory My Zimbio My Ping in TotalPing.com ping.sg - the community meta blog for singapore bloggers
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...